Friday, October 10, 2008


Kata teman-teman sekantor, sate kambing"" Moro Seneng"" ( Pak Slamet ) Semanding Banggle , terkenal enak. Mereka sering makan di sana. Ingin membuktikan, maka aku bersama temanku mencoba membuktikan di sana.

Cuaca Sore Selalunya hujan dan dingin, membuat terbayang enaknya makan sate kambing yang hangat. Kami pesan 1 porsi sate kambing dan 1 porsi tongseng. O ya, keistimewaan warung sate ini, ada suguhan Kopi jahe Panas yang Menemani pelanggan saat menanti hidangan.

Sambil menunggu, aku mengamati suasana warung ini. Nampaknya benar kata teman-temanku, ini warugn cukup kondang. Pembelinya mengalir deras. Harganya pun standar, 15 ribu/porsi ( satu porsi,terdiri dari 10 tusuk sate kambing,satu piring nasi,satu gelas minuman bisa kopi,es teh,extra jos,atau es jeruk.tinggal apa yang kita mau,pak slamet siap melayani. Kalau tambah hati,atau nasi,atau gule,kita tinggal ngontak hidangan siap di antar di depan kita.

Akhirnya saatnya tiba. Sate kambingku datang. Karena lapar, langsung kusikat tusuk-tusuk sate itu. Tiga tusuk sudah habis kusikat Bersama nasi tentunya.hmmm nggak aku teruskan ceritaku,, buktikan sendiri ajah yaaa,,,,,,,